Portal Warta Bela Negara Garut, 29 Januari 2025 – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Yayasan Riyadulhuda Assyariyah menggelar berbagai kegiatan yang diikuti oleh siswa-siswi SMK IT, R.A, Kober, serta para santri dan santriwati yang mondok di yayasan tersebut.
Rangkaian acara ini dimeriahkan dengan berbagai perlombaan, kreasi seni, serta pembacaan puisi yang mengisahkan perjalanan Isra dan Mi’raj, yang dipersembahkan oleh siswa-siswi SMK IT.
Dalam sambutannya, Kepala SMK IT Ummamul Huda, Yugi Yulian Setiawan, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat menanamkan nilai-nilai kebaikan, baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. Ia juga menambahkan bahwa partisipasi siswa dalam acara ini dapat menjadi nilai tambah dalam raport mereka.
“Kegiatan hari ini merupakan pembuka dari rangkaian acara yang akan berlangsung hingga 3 Februari 2025,” pungkas Yulian.
(Abah Rohman )