Hari Kedua Ops Keselamatan Lodaya 2025, Polres Garut Gelar Ramp Check dan Dikmas di TK Aisyiyah
Portal Warta Bela Negara Garut – Memasuki hari kedua Operasi Keselamatan Lodaya 2025, Polres Garut menggelar kegiatan ramp check kendaraan angkutan umum di Terminal Guntur serta pendidikan masyarakat (Dikmas) bagi anak-anak TK Aisyiyah, Selasa (11/02/2025).
Kasat Lantas Polres Garut, IPTU Aang Andi Suhandi, S.A.P., menjelaskan bahwa kegiatan ramp check ini bertujuan untuk memastikan kendaraan angkutan umum yang beroperasi di wilayah hukum Polres Garut dalam kondisi layak jalan dan memenuhi standar keselamatan.
“Pemeriksaan meliputi administrasi kendaraan serta kondisi fisik, seperti rem, lampu, ban, dan mesin, guna memastikan keselamatan para penumpang,” ungkapnya.
Selain pemeriksaan kendaraan, Polres Garut juga melaksanakan kegiatan edukasi kepada anak-anak TK Aisyiyah di Mako Polres Garut. Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan kedisiplinan, memperkenalkan tugas kepolisian, serta meningkatkan kedekatan antara polisi dan masyarakat sejak usia dini.
“Hari kedua Ops Keselamatan Lodaya, kami berusaha memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna angkutan umum dengan memastikan kendaraan dalam kondisi baik. Selain itu, kami juga ingin mendidik generasi muda agar lebih mengenal dan menghormati tugas kepolisian,” tambah IPTU Aang.
Polres Garut berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas serta menumbuhkan kedekatan antara kepolisian dan masyarakat.
(Undang a Wiga)