Banjir merendam sebagian dusun di Kabupaten Gowa,Sulawesi Selatan

News35 Dilihat

Hujan yg menguyur kab Gowa Sulawesi, Selatan,selama tiga hari tanpa henti,berakibat beberapa daerah terendam banjir.Hari kamis tgl 30 januari 2025-Kontributor yang juga anggota Garda Bela Negara kab Gowa, memberikan keterangan adanya banjir yang melanda dusun Parang malenggu -Desa Panakukang kec Pallangga Gowa.

Banjir setinggi 50-70 cm membuat akses dusun tersebut menganggu jalur transportasi ,sehingga sebagian penduduk dari desa tersebut yang tergantung mata pencahariannya seperti,buruh tani,berkebun dan bekerja dikota Makassar terhambat tak bisa melakukan pekerjaan sehari-hari.Dan harus membuat rakit dari pohon pisang,atau drum drum bekas untuk bisa melakukan kegiatan disekitarnya

Banjir disebabkan kondisi tanah di daerah dusun tersebut memang rendah dan ada pembangunan jembatan yang agak tinggi dari jalanan, namun memang warga memahami bahwa kondisi perkampungan mereka rendah sehingga selalu mendapat banjir kiriman tiap tahun.

Berharap pemerintah daerah bisa memberikan solusi untuk penanganannya secara teknik pembangunan irigasi yang baik sehingga dusun mereka tidak tergenang air lagi setiap tahunnya, ini hanyalah harapan warga untuk bisa mendapat perhatian dari Pemda kab Gowa,akan keadaan yang menimpa dusun mereka setiap tahunnya agar bisa mendapatkan solusi ataupun bantuan-bantuan kemanusiaan pasca banjir kiriman yang selalu terjadi setiap tahunnya.

 

Kontributor:Bahar AR,WBN-SulSel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *