Portal Warta Bela Negara Garut, 19 Maret 2025 – Pustu Paripurna Desa Sirnajaya, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, mengadakan kegiatan cek kesehatan gratis bagi warga setempat. Program ini terselenggara berkat kerja sama dengan Puskesmas Cipanas dan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan.
Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari warga yang datang untuk memanfaatkan berbagai layanan kesehatan, seperti pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan gula darah, serta konsultasi kesehatan lainnya.
Kepala Desa Sirnajaya, Andriyanto, mengungkapkan rasa bangganya melihat partisipasi aktif masyarakat. “Banyaknya warga yang hadir menunjukkan kepedulian mereka terhadap kesehatan. Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin agar masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan,” ujarnya.
Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat Desa Sirnajaya dapat lebih mudah mengakses layanan kesehatan, sehingga tercipta lingkungan yang lebih sehat dan produktif.
(Taofik Hidayat)