Polisi Terus Lakukan Pencarian Korban Hanyut di Sungai Cikandang

News92 Dilihat

 

Portal Warta Bela Negara

Garut – Upaya pencarian korban yang dilaporkan terbawa arus Sungai Cikandang terus dilakukan oleh jajaran Polsek Pakenjeng. Pada Selasa (28/01/2025), Polsek Pakenjeng menggelar Apel Gabungan di sekitar pinggiran Sungai Cikandang, Desa Tanjungmulya, Kecamatan Pakenjeng.

 

Apel gabungan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pakenjeng, IPTU Muslihat Hidayat, S.H., dan dihadiri oleh sejumlah pihak terkait, termasuk Danramil 1122 Pakenjeng, Sat Polairud Polres Garut, anggota Satpol PP Kecamatan Pakenjeng, serta Tim Basarnas.

 

Dalam kesempatan tersebut, IPTU Muslihat Hidayat menyampaikan apresiasi atas kerja sama dan dedikasi dari seluruh unsur Forkopimcam yang hadir.

 

“Terima kasih atas sinergi dan dedikasi dari seluruh pihak dalam operasi pencarian ini. Kita berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar dan membuahkan hasil yang maksimal,” ujar Kapolsek.

 

Operasi pencarian dilakukan secara terorganisir dengan menyisir jalur darat di sepanjang sungai. Langkah ini menunjukkan komitmen bersama seluruh elemen terkait untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan memaksimalkan upaya penyelamatan.

 

“Hingga saat ini, operasi pencarian korban masih terus dilakukan dengan melibatkan seluruh unsur yang ada,” tambah IPTU Muslihat Hidayat.

 

Operasi ini menjadi bukti nyata sinergi lintas instansi dalam menghadapi situasi darurat demi keselamatan warga. Pencarian korban akan terus dilakukan hingga membuahkan hasil.

 

(Undang a Wiga)

Polisi Terus Lakukan Pencarian Korban Hanyut di Sungai Cikandang
Portal Warta Bela Negara
Garut – Upaya pencarian korban yang dilaporkan terbawa arus Sungai Cikandang terus dilakukan oleh jajaran Polsek Pakenjeng. Pada Selasa (28/01/2025), Polsek Pakenjeng menggelar Apel Gabungan di sekitar pinggiran Sungai Cikandang, Desa Tanjungmulya, Kecamatan Pakenjeng.

BACA JUGA  Gabungan Wartawan Sekabupaten Garut Unjuk Rasa di depan DPMD kabupaten Garut

Apel gabungan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pakenjeng, IPTU Muslihat Hidayat, S.H., dan dihadiri oleh sejumlah pihak terkait, termasuk Danramil 1122 Pakenjeng, Sat Polairud Polres Garut, anggota Satpol PP Kecamatan Pakenjeng, serta Tim Basarnas.

Dalam kesempatan tersebut, IPTU Muslihat Hidayat menyampaikan apresiasi atas kerja sama dan dedikasi dari seluruh unsur Forkopimcam yang hadir.

“Terima kasih atas sinergi dan dedikasi dari seluruh pihak dalam operasi pencarian ini. Kita berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar dan membuahkan hasil yang maksimal,” ujar Kapolsek.

Operasi pencarian dilakukan secara terorganisir dengan menyisir jalur darat di sepanjang sungai. Langkah ini menunjukkan komitmen bersama seluruh elemen terkait untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan memaksimalkan upaya penyelamatan.

“Hingga saat ini, operasi pencarian korban masih terus dilakukan dengan melibatkan seluruh unsur yang ada,” tambah IPTU Muslihat Hidayat.

Operasi ini menjadi bukti nyata sinergi lintas instansi dalam menghadapi situasi darurat demi keselamatan warga. Pencarian korban akan terus dilakukan hingga membuahkan hasil.

(Undang a Wiga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *