Pembina Garda Bela Negara Nasional menghadiri Pelepasan Bupati Dan Wakil Bupati Kab Gowa Sulawesi Selatan

News, Berita111 Dilihat

Rangkaian acara,Pelepasan Bapak Bupati dan Wakil Bupati Gowa,berlangsung sangat meriah dan dipenuhi oleh para undangan baik dari SKPD,rekan rekan wartawan,maupun ormas ormas yang ada diKab Gowa,dan seluruh mitra kerja Kab Gowa,dimana selama ini sudah menjalin kemitraan dengan baik.

Pelepasan di Hari Rabu tertanggal 19,February 2025,bapak Bupati  DR.Adnan Puri Cita ikhsan Yasin limpo,S.H.,M.H biasa dipanggil Pak Adnan dan wakil beliau H.Abdul Rauf Malagani,.S.Sos.M.Si panggilannya Krg Kio.Telah memimpin Kab Gowa sejak Th 2016(9) tahun berlalu,sangat banyak mencapai kemajuan kemajuan bagi masyarakat Kab Gowaserta penerima beberapa jasa bintang kehormatan tertinggi dari pemerintahan Pusat.

Beliau secara pribadi mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu secara bersama sama menjalankan pemerintahannya,senada disampaikan wakil bupati Krg Kio.Bahwa duet mereka memimpin Kab Gowa sangatlah harmonis karena adanya saling pengertian,saling menyadari fungsi tugas masing masing dan terpenting saling menghargai antara satu dengan lainnya.

Disela pelepasan awak media Warta Bela Negara(WBN),menemui salah Satu bapak Pembina Garda bela Negara,Bpk H. ibrahim,S.T yang mewakili pelepasan BPK Bupati dan Wakil Bupati Kab Gowa,diAula Baruga Karaeng Galesong.

Pembina Garda Bela Negara Nasional menghadiri Pelepasan Bupati Dan Wakil Bupati Kab Gowa Sulawesi Selatan
Suasana perpisahan Bupati dan Wakil Bupati Kab Gowa SulSeL

H.Ibra panggilan Pembina GBNN H Ibrahim,menyampaikan,sepanjang pemerintahan Bpk Sahrul Yasin Limpo, Bpk ichsan Yasin Limpo dan sampai Bpk Adnan Puricnta Yasin Limpo, terkhusus saya punya kenangan tersendiri di bawah komando JAKON.

Dimana kami selalu berada bersama beliau-beliau sepengetahuan saya adalah orang-orang baik, sombere,(bahasa Makassar) dan dari keluarga petarung dibidang pemerintahan.

Menurut H.Ibra Bupati Gowa dan wakil Bupati  ditengah acara pelepasannya-february,2025.Pendapatnya secara meyeluruh untuk daerah Gowa, dikepemimpinan Pak Adnan YL bersama Karaeng Kio, telah berhasil membawa Kab Gowa mendapatkan banyak penghargaan dan Gowa semakin maju,disegala bidang baik dibidang pembangunan Phisik dan spiritual,juga disisi pendidikan,bid keagamaan,sosial dan ketahanan pangan.

BACA JUGA  Aninggelldivita :Peserta Termuda Uji Kopentensi Wartawan (UKW) dari Generasi Z dalam Usia 18 Tahun

Semoga akan dilanjutkan kebaikan ini akan datang,oleh Bupati yg terpilih pada pilkada 2024 dan sementara berlangsung pelantikannya di Jakarta berikut akan ditambah pelatihannya kalau nggak salah di Magelang,ucap beliau.Untuk masa pemerintahan 2025-2030,sambungnya.

 

Pembina Garda Bela Negara Nasional menghadiri Pelepasan Bupati Dan Wakil Bupati Kab Gowa Sulawesi Selatan
Bupati Gowa diacara pelepasannya-february,2025

Lanjut semoga kami masih dapat bertemu Bpk Adnan dan Krg Kio pada ruang ruang lain,diwaktu mendatang.Doa dan harapan kami juga buat ibu serta wakil bupati baru terpilih THN 2025-2030.(Ibu H.Sitti Husniah Talenrang & Bapak Darmawangsa Muin) akan membangun Gowa selangkah lebih maju bahkan jika mungkin beberapa langkah kedepannya disemua bidang yang sangat diperlukan masyarakat demi keberlangsungan hidup nyaman dan tentram.

Kebijkan kepemimpinan para nakhoda pemerintahan Gowa dalam menata Pembangunan untuk Kab.Gowa baik Phisik ataupun spiritual,merupakan titipan harapan kami insya Allah’ buat masyrakat Gowa akan memperoleh kemajuan dan manfaat berlimpah kedepan.H. Ibrahim biasa dipanggil H.Ibra,mengakhiri dengan ucapan terima kasihnya,baik pribadi maupun sebagai Pembina salah satu Ormas Besar Garda Bela Negara Nasional DPC GBNN-Gowa.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *