Nonton Bareng Persib vs PSM Makasar Di Cafe Kopi Aceh Meutuah 2 Berlangsung Meriah

News113 Dilihat

 

 

Portal Warta Bela Negar Garut –Sabtu 01 februari 2025 Suasana penuh semangat dan kebersamaan terasa di Cafe Kopi Aceh Meutuah 2, yang berlokasi di Jl. Raya Lewo, Malangbong, Bunisari, saat digelar acara nonton bareng (nobar) pertandingan seru antara Persib Bandung melawan PSM Makassar.

 

Para pendukung Maung Bandung maupun Juku Eja tampak antusias menyaksikan laga tersebut melalui layar besar yang disediakan oleh pihak kafe. Sorak-sorai serta tepuk tangan menggema setiap kali tim kesayangan mereka menciptakan peluang berbahaya atau mencetak gol.

Nonton Bareng Persib vs PSM Makasar Di Cafe Kopi Aceh Meutuah 2 Berlangsung Meriah
oppo_0

Tak hanya menyuguhkan tontonan menarik, acara nobar ini juga menjadi ajang silaturahmi antar-penggemar sepak bola, yang datang dari berbagai daerah di sekitar Malangbong. Pihak kafe turut menyediakan aneka menu kopi dan makanan ringan yang semakin menambah kenyamanan para pengunjung.

 

Salah satu penonton, Yudi (43), mengungkapkan kegembiraannya bisa mengikuti nobar ini. “Seru banget! Nonton bola rame-rame itu beda sensasinya, apalagi kalau sama-sama dukung Persib. Semoga sering ada acara seperti ini!” ujarnya.

 

Acara nobar ini pun berlangsung hingga peluit akhir pertandingan, dengan tetap menjaga ketertiban dan sportivitas antar-suporter. Bagi para pencinta bola di Malangbong dan sekitarnya, Cafe Kopi Aceh Meutuah 2 kini menjadi salah satu destinasi favorit untuk menikmati pertandingan sepak bola bersama.

Buat para penikmat aneka kopi jangan bingung nyari tempat ngopi dan Nobar kami semgana mempasilitasi kalian walau tempat sederhana tapi insyaalloh akan kami berikan service yang terbaik pungkas Deni.

 

 

(Abah Rohman)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *