Portal Warta Bela Negara Garut, 31 Maret 2025 – Di tengah suasana penuh kebahagiaan saat umat Muslim merayakan Idul Fitri 1446 H/2025 M, sebuah musibah terjadi di Jalan Samarang, Kabupaten Garut. Seorang pengendara sepeda motor yang tengah berboncengan dengan istrinya mengalami kecelakaan tragis akibat pakaian yang dikenakan sang istri tersangkut pada rantai motor.
Peristiwa nahas ini bermula ketika pakaian korban terjepit di jari-jari motor, menyebabkan keseimbangan kendaraan terganggu dan mengakibatkan korban terjatuh. Kepala korban terbentur keras ke aspal, mengakibatkan luka parah.
Kejadian ini disaksikan langsung oleh Kepala Desa Mekargalih, H. Ateng, yang dengan sigap memberikan pertolongan pertama kepada korban. Tanpa menunggu bantuan lebih lanjut, beliau segera membawa korban ke Puskesmas terdekat menggunakan mobil pribadinya guna mendapatkan penanganan medis yang cepat dan tepat.
Insiden ini menjadi pengingat bagi seluruh pengguna jalan, khususnya pengendara roda dua, untuk lebih berhati-hati dalam berkendara serta memperhatikan aspek keselamatan, termasuk pakaian yang dikenakan agar tidak berisiko tersangkut di kendaraan. Di balik tragedi ini, aksi cepat tanggap dan kepedulian H. Ateng patut diapresiasi, mencerminkan semangat gotong royong dan empati dalam kehidupan bermasyarakat.
(Taofik hidayat)