DPD GRIB Jaya Sulsel Bagikan Ratusan Takjil Gratis ke Masyarakat

News27 Dilihat

Portal Wartabelanegara.com.Makassar–Ormas DPD GRIB Jaya Sulsel,lakukan kegiatan berbagi takzil bagi pengendara di bulan suci Ramadhan 1446 hijriah,hal ini dilakukan untuk saling berbagi kepada masyarakat dan warga.di jalan raya A.Pettarani tepatnya didepan Hotel Mercury kota Makassar.Minggu,(9/03/2025).

Ketua DPD GRIB Jaya Sulsel Muhammad Amin mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk saling berbagi di bulan suci ramadhan,di bulan penuh berkah ini marilah kita sama” saling berbagi untuk masyarakat.agar mendapatkan berkah dan pahala di bulan yang penuh berkah ini.

Selain itu Ketua DPD GRIB Jaya Sulsel Muhammad Amin menjelaskan Pada bulan yang mulia yang penuh berkah dan rahmat ini, kita dianjurkan untuk memperbanyak sedekah saling berbagi kepada sesama manusia. Adapun keutamaan sedekah di bulan Ramadhan ini, sudah banyak dijelaskan dalam hadits nabi kita Muhammad Rasulullah Saw,”jelasnya”

Lebih lanjut Muhammad Amin
mengatakan,sebenarnya sedekah dianjurkan di setiap waktu selagi kita memiliki kelapangan baik tenaga, pikiran, maupun harta. Tetapi sedekah lebih dianjurkan pada bulan Ramadhan, karena pahalanya berlipat ganda. Sebuah riwayat menyebutkan jawaban Rasulullah perihal keutamaan berbagi atau sedekah pada bulan Ramadhan, Sedekah pada bulan Ramadhan memiliki keistimewaan luar biasa.

Demikian pembagian takjil tersebut dilanjutkan buka bersama anggota ormas DPD GRIB Jaya Sulsel.”jelasnya”.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *